Pada postingan kali ini ingin saya membahas mengenai memulai beternak
puyuh, sebaiknya dari sejak DOQ bibit puyuh umur 1 hari atau yang sudah
siap bertelur ? Sebenarnya ada satu lagi, yaitu yang sudah siap naik
kandang (umur sekitar 25 – hari ). Tapi ditekankan pada yang dua itu
saja.
Agar lebih memperjelas pembahasan, di sini terbagi atas KEKURANGAN dan KELEBIHAN dari keduanya. Sekalian bisa dipakai sebagai bahan perbandingan. Soalnya walaupun saya peternak kemitraan yang taunya bibit puyuh itu ya sejak dari masih umur 1 hari, namun saya pernah juga “membeli” dari peternak lain berupa puyuh yang sudah siap telur. (Tapi sebelumnya saya mohon masukan apabila ada kesalahan pembahasan, dan juga masukan apabila ada yang berkenan memberi tambahan informasi – karena postingan ini tanpa editing dan ditulis mendadak )
Kelebihan Memelihara Bibit Puyuh Sejak dari Umur 1 Hari.
Kekurangan Memelihara Bibit Puyuh Sejak dari Umur 1 Hari.
Agar lebih memperjelas pembahasan, di sini terbagi atas KEKURANGAN dan KELEBIHAN dari keduanya. Sekalian bisa dipakai sebagai bahan perbandingan. Soalnya walaupun saya peternak kemitraan yang taunya bibit puyuh itu ya sejak dari masih umur 1 hari, namun saya pernah juga “membeli” dari peternak lain berupa puyuh yang sudah siap telur. (Tapi sebelumnya saya mohon masukan apabila ada kesalahan pembahasan, dan juga masukan apabila ada yang berkenan memberi tambahan informasi – karena postingan ini tanpa editing dan ditulis mendadak )
Kelebihan Memelihara Bibit Puyuh Sejak dari Umur 1 Hari.
Lebih irit modal.
Pakan bisa lebih jelas terjaga sesuai standar.
Perkembangan puyuh bisa lebih terawasi.
Perawatan selama pembesaran lebih intens.
Kekurangan Memelihara Bibit Puyuh Sejak dari Umur 1 Hari.
Repot dan harus teliti / telaten.
Membutuhkan waktu lebih lama.
Resiko tinggi terutama kematian apabila ada hambatan semacam mati listrik, dll.
Kelebihan Memelihara Puyuh Siap Telur
Lebih cepat menghasilkan (tidak menunggu lama)
Tidak repot dalam pembesaran
Tidak ada resiko kematian massal karena hambatan pemanasan, dll
Kekurangan Memelihara Puyuh Siap Telur
Tidak tau pemberian pakan telah standar atau tidak
Resiko produksi kurang maksimal
Modal lebih banyak
0 komentar:
Post a Comment